The System Has Failed, 2004
Mei 2004, EMI label, tempat Mustaine bersolo karir, menuntut
Mustaine untuk merilis albumya atas nama band, Megadeth. Akhirnya Mustaine mereformasi
line up album “Rust in Peace” untuk merekam backing track-nya. Nick Menza menyanggupi
ajakan Mustaine tersebut. berbeda dengan Marty Friedman dan David Ellefson yang
memilih untuk menolak tawaran tersebut. Namun, karena dianggap kurang persiapan
untuk melakukan tur untuk album Megadeth yang baru “The System Has Failed”, album
Megadeth yang pertama tanpa Ellefson, lagi – lagi Menza di keluarkan dari
Megadeth. Chris Poland dipilih untuk mengisi lead guitar untuk album baru
Megadeth, Namun, karena sedang focus mengerjakan proyek fusion jazz nya, Poland
memilih untuk menjadi additional player.
September 2004, “The System Has Failed” resmi dirilis
kepasaran. Album yang dianggap sebagai bukti kembalinya Megadeth ke genre awal.
Album yang berhasil berada diposisi nomor delapan belas di Billboard 200 ini di
awali dengan "Die Dead Enough", yang mencapai nomor 21 di Mainstream
Rock AS. Mustaine menyatakan bahwa The System Has Failed merupakan album
terakhir Megadeth.
Oktober 2004, Megadeth memulai tur dunia dengan menggandeng James
MacDonough, bassis Iced Earth dan Glen Drover, gitaris Eidolon dan King
Diamond, dan seorang drummer, Shawn Drover, sebagai pengganti posisi Menza yang
dipecat pada lima hari sebelum tur. Shawn Drover akhirnya menjadi anggota tetap
Megadeth. Pada leg tur di AS, Megadeth didampingi oleh Exodus. Dan Diamond Head
dan Dungeon pada leg tur di Eropa.
Juni 2005, Capitol Record merilis album kompilasi
greatest-hits Megadeth yang berjudul “Greatest Hits: Back to the Start”. Album
ini berisi beberapa lagu Megadeth saat masih bersama Capitol Record yang remix
dan remaster. Dan seluruh lagu dalam album tersebut merupakan pilihan fans Megadeth's
Capitol albums.
Baca juga artikel dibawah ini :
Pembubaran Megadeth
The World Needs a Hero Album Review
Risk Album Megadeth | Review
Cryptic Writings Album Megadeth
Youthanasia Megadeth Album Review
The World Needs a Hero Album Review
Risk Album Megadeth | Review
Cryptic Writings Album Megadeth
Youthanasia Megadeth Album Review